Bahan - Bahan :
- 125 gram kelapa parut kasar, disangrai sampai kecoklatan, ditumbuk selagi panas sampai berminyak
- 1 ekor ayam, dipotong 8 bagian
- 5 butir bawang merah, diiris halus
- 2 siung bawang putih, dimemarkan lalu dicincang halus
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai, dimemarkan
- 5 butir cengkeh, dimemarkan
- 3/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh lada putih bubuk
- 1/2 sendok makan pala bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 8 sendok makan Kecap Manis Bango
- 1.000 ml air
- Bumbu Halus
- 6 butir bawang merah
- 2 cm jahe
- 2 cm lengkuas
- 4 butir kemiri, disangrai
- 1/2 sendok teh ketumbar, disangrai
- 1/8 sendok teh jintan
Cara Membuat :
- Tumis bawang merah, bawang putih, dan bumbu halus sampai harum. Tambahkan daun salam, serai, dan cengkeh. Aduk rata.
- Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
- Bubuhi garam, lada putih bubuk, pala bubuk, gula pasir, dan Kecap Manis Bango. Aduk rata. Kecilkan api.
- Tuang air sedikit demi sedikit sambil sesekali diaduk.
- Setelah matang, masukkan kelapa sangrai yang sudah ditumbuk sampai berminyak.
No comments:
Post a Comment