Cara Membuat Kue Mochi Kenyal, Lembut, dan Enak - Oke Chef

Latest

Cara Masak Ala Oke Chef

Friday, September 10, 2010

Cara Membuat Kue Mochi Kenyal, Lembut, dan Enak


Bahan - Bahan :

  • Tepung kanji sangrai 150 gram, untuk taburannya
  • Tepung beras ketan 250 gram, pilih ketan putih saja
  • Tepung beras 50 gram, untuk tambahan
  • Vanili pasta 1/2 sdt, siap saji
  • Gula pasir cristal 100 gram, pilih yang bagus
  • Mentega putih 1 sdm, siap saji
  • Air putih bersih 150 ml
  • Garam dapur halus 1/2 sdt


Bumbu Isi :

  • Kacang tanah 150 gram, sangrai kemudian tumbuk kasar
  • Gula pasir putih 50 gram
  • Air putih bersih secukupnya


Cara Membuat :

  • Siapkan satu wadah kemudian masukan tepung beras ketan lalu aduk dengan menambahkan air kedalamnya, aduk sampai kalis
  • Lalu tuangkan santan kental kedalam adonan yang sudah kalis, tambahkan juga sedikit demi sedikit tepung beras, aduklagi hingga adonan bisa dipulung
  • Kemudian siapkan juga wadah lain, untuk mencampur kacang tanah yang sudah ditumbuk kasar dengan gula pasir, aduk sampai rata
  • Setelah itu, silahkan anda ambil adonan yang telah jadi lalu bentuk bulat kecil sambil beri lubangan seperti mangkok
  • Isi bagian dalam adonan dengan kacang tanah yang sudah dicampur tadi, lalu tutup rapat adonan bulatnya, lakukan sampai adonan habis
  • Sekarang anda kukus semua adonan yang telah dibuat sapai benar -benar matang semputna, angkat dan tiriskan
  • Taburi semua donan tadi dengan tepung kanji yang sudah disangrai terlebihdahulu, usahakan semua permukaan mochi terbalut tepung kanji
  • Kue mochi lembut dan kenyalpun siap untuk anda nikmati

No comments:

Post a Comment